Civitas Fahutan IPB Memperingati Hari Lingkungan Hidup seDunia
Civitas Fahutan IPB Memperingati Hari Lingkungan Hidup seDunia. Dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia, Fakultas Kehutanan dan Lingkungan melakukan aksi tanam pohon bersama di areal Taman Hutan Kampus IPB Dramaga (9/6/2024). Tema pada kegiatan penanaman kali ini adalah “tanam pohon untuk turunkan emisi”, melalui tema tersebut diharapkan peserta kegiatan penanaman telah berkontribusi dalam upaya menurunkan emisi terutama di lingkungan kampus IPB Dramaga. Kegiatan ini dihadiri dan diikuti oleh civitas akademik Fakultas Kehutanan dan Lingkungan (Dosen dan staff pegawai dari Departemen Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata, Dept. Manajemen Hutan, Dept. Hasil Hutan, Dept. Silvikultur; BEM Fahutan IPB, Himpro Mahasiswa (HIMAKOVA- Himpunan Mahasiswa Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata, FMSC – Forest management Student Club, Himasiltan-Himpunan Mahasiswa Hasil Hutan, TGC-Tree Grower Community), dan Agrianita Fakultas Kehutanan dan Lingkungan, dan siswa taman kanak-kanak dan Sekolah Dasar , serta SLTA sekitar Kampus IPB Darmaga. Di samping itu juga dihadiri Mitra Fahutan IPB yang mendukung pengelolaan Arboretum Taman Hutan Kampus, yaitu : PT United Tractors Tbk dan Yayasan Karya Bhakti United Tractors. Calon Mitra dari PT. Astra Daihatsu Motor juga hadir dalam upaya menjajagi peluang kerjasama dengan Fahuran IPB dalam Program Peduli Lingkungan.
Dekan Fakultas Kehutanan dan Lingkungan (Prof.Dr.Ir. Naresworo Nugroho, MS) berharap kegiatan tanam pohon merupakan budaya yang melekat pada setiap Sarja Kehutanan dan Rimbawan, serta pentingnya menanam pohon dan merawatnya untuk menyerap emisi dan meningkatkan nilai jasa lingkungan komunitas pohon untuk konservasi keanekaragaman hayati dan pendidikan lingkungan. Ditambahkan juga oleh beliau bahwa aksi menanam ini seharusnya tidak hanya dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup saja, namun harus dilakukan secara berkelanjutan. Oleh karena itu dukungan bukan hanya dari mitra namun kesadaran dari civitas akademik dalam bentuk moral sangat diperlukan.
Dr. Ir. Nyoto Santoso, MS selaku Ketua Tim Pengelola Arboretum Taman Hutan Kampus berharap kepada semua Civitas akademika dan Mitra untuk terus meningkatkan Kehati di lingkungan Kampus IPB Darmaga, dan juga berbuat nyata dengan menanam pohon pada lahan kritis dan meningkatkan kualitas habitat bagi kehati untuk meningkatkan serapan semisi Gas Rumah Kaca dan memberikan nilai manfaat bagi masyarakat. Keseluruhan peserta yang hadir adalah 160 orang dengan menanam sebanyak 300 bibit tanaman hutan dari jenis pohon khaya (Khaya anthotheca), mahoni (Swietenia mahagoni) dan meranti (Shorea sp).
# Civitas Fahutan IPB Memperingati Hari Lingkungan Hidup seDunia