Mahasiswa Silvikultur IPB Laksanakan Praktikum Lapang di Persemaian Rumpin
Bogor, 4 Oktober 2025 – Sebanyak 87 mahasiswa Departemen Silvikultur, Fakultas Kehutanan dan Lingkungan IPB University, mengikuti kegiatan Praktikum Lapang Mata Kuliah Teknologi Perbenihan Tanaman Hutan (SVK1328) dan Mata Kuliah Patologi Hutan (SVK1336) yang diselenggarakan di Persemaian Rumpin, Bogor. Kegiatan berlangsung pada Sabtu (4/10) mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB, dengan didampingi 3 dosen pengampu, 1 teknisi laboratorium, serta 15 asisten praktikum.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan praktis kepada mahasiswa, khususnya dalam penilaian mutu bibit tanaman hutan, evaluasi serta monitoring penyakit tanaman, sekaligus mengintegrasikan teori yang diperoleh di kelas dengan pengalaman langsung di lapangan.
Dosen yang turut hadir pada kesempatan ini antara lain Prof. Dr. Ir. Elis Nina Herliyana, M.Si., Dr. Ir. Arum Sekar Wulandari, MS., serta Dr. Yunik Istikorini, SP., MP. Teknisi laboratorium yang mendampingi adalah Ikhwan Shodiq Syifaudin, S.Hut., M.Si.
Dalam sambutannya, Prof. Elis menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak Persemaian Rumpin yang telah memfasilitasi kegiatan pembelajaran lapangan ini. “Kegiatan ini sangat penting bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman nyata yang tidak hanya bisa diperoleh dari kelas atau laboratorium. Kami berterima kasih kepada pihak Persemaian Rumpin yang selalu terbuka untuk mendukung pendidikan,” ujarnya.
Sementara itu, Manager Persemaian Rumpin, Enjen Jaenal, S.Hut., menegaskan komitmennya dalam mendukung kegiatan akademik. “Persemaian Rumpin siap memfasilitasi berbagai kegiatan, mulai dari magang, kunjungan, hingga permintaan bibit. Kami ingin menjadi bagian dari upaya edukasi dan pelestarian lingkungan,” ungkapnya. Pernyataan tersebut turut diperkuat oleh Co. Manager, Esnandar, yang mendampingi dalam kegiatan.
Teknisi laboratorium, Ikhwan Shodiq Syifaudin, S.Hut., M.Si., menambahkan bahwa praktikum lapang ini bukan kali pertama dilakukan di Persemaian Rumpin. “Sejak diresmikan pada tahun 2022, mahasiswa Departemen Silvikultur, khususnya melalui Mata Kuliah Patologi Hutan, telah rutin melaksanakan praktikum di sini. Persemaian Rumpin merupakan tempat yang sangat representatif sebagai contoh pengelolaan persemaian kehutanan modern, sehingga mahasiswa selalu mendapat pengalaman dan pengetahuan baru,” jelasnya.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, mahasiswa diharapkan mampu mengasah keterampilan observasi, analisis, serta pemecahan masalah terkait mutu bibit dan kesehatan tanaman hutan. Praktikum lapang ini juga menjadi langkah penting untuk menghasilkan lulusan yang kompeten, adaptif, dan siap menghadapi tantangan pengelolaan hutan tropis di masa depan.